pengaruh Budaya dan teknologi Timteng terhadap negara lain

Sebelum masuk kepada rincian, terlebih dahulu ita perlu memberi beberapa cacatan penting, yaitu secara geografis definisi tentang Timur Tengah tidak begitu jelas, namun ilmuwan atau sejarawan telah menyepakati bahwa yang dimaksud dengan wilayah Timur Tengah adalah wilayah yang terbentang antara Lembah Nil (The Nile Valley) hingga negeri-negeri Muslim di Asia Tengah (lebih kurang Lembah Amur Darya atau Sungai Oxus), dari Eropa yang paling tenggara hingga lautan Hindia. Namun awal mula disebutnya Timur Tengah ini adalah dipolulerkan oleh orang Amerika Serikat, yang kemudian mereka membagi wilayah muslim ini menjadi beberapa wilayah, sebut saja seperti :

1. Negeri Muslim di Asia yang ada di dalamnya sering juga disebut dengan Timur Dekat (the Near Asia).

2. Khusus bagian Benua Asia biasa juga disebut dengan Asia Barat (West Asia).

3. Far East ( cina,Jepang, dll)

Dalam sejarahnya wilayah Timur Tengah dikenal sebagai persimpangan jalan dari apa yang disebut dengan Dunia Lama (Old World), sehingga wilayah ini dikenal sebagai negeri banyak sebutan atau panggilanya antaranya adalah negeri kelahiran agama-agama samawi, negeri dengan tujuh laut (land of the seven seas).

Sebagai wilayah yang sangat tua,tentu wilayah ini mempunyai pengalam sejarah dan peradaban yang tinggi, serta berbagai invasi baik itu antar internalnya sendiri maupun invasi dari luar, dan invasi- invasi itu taleh melahirkan ras-ras baru, agama-agama dan bahasa, sehingga timbulah masyarakat yang luas suatu museum hidup dari tipe-tipe fisik, system-sistem kepercayaan, bahasa dan budaya. Perkembangan diwilayah Timur Tengah akan tetap menyimpan potensi konflik yang tampaknya masih akan berjalan lama, sehingga mau tidak mau perkembangan teknologi seperti nuklir tetap menjadi bagian yang utama demi mempertahankan keamanan wilayahnya masing – masing. Dengan melihat kondisi yang terjadi seperti Israel yang telah membentuk negara baru dan tidak mau bergabung dengan Palestina, sementara itu Iran juga sampai saat ini masih menjadi pembahasan tentang perkembangan teknologi nuklir.

Selain itu perkembangan budaya di Timur Tengah telah membawa pengaruh besar dalam ranah global terlebihnya wilayah Eropa, persentuhan budaya Arab islam dengan budaya Eropa mengakibatkan terjadinya akulturasi melalui proses identifikasi, seleksi, dan adaptasi antara budaya Arab islam dengan budaya Eropa. Persentuhan dua budaya besar ini telah terjadi pada bidang pemerintahan,dan militer, serta Ilmu pengetahuan dan teknologi, kesenian, gaya hidup dan lain-lain.

Nama : Ria rahmatul istiqomah

Nim : E 131 06 010

Jurusan : Hub.Internasional

0 Comments:

Post a Comment